KOTA MOJOKERTO - Baru seminggu menjabat, Kapolresta Mojokerto bersama korp Bhayangkara telah kehilangan AKP Heru Yaksono Aji yang menjabat sebagai Kanit Binmas di Polsek Prajuritkulon.
Kapolreta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria, S.I.K., S.I.K., MT memberikan penghormatan mulai dari Rumah duka di Perumahan Gatul Jl Kalimantan nomor 7 untuk menerima Almarhum dari Keluarga setelah disemayamkan dan dilaksanakan Upacara pemakaman Secara Militer untuk almarhum AKP Heru Yaksono Aji, Minggu (24/07/22)
Selaku irup Upacara Pemakaman, Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit Adisatria, S.I.K., S.I.K., MT dari rumah duka menuju Makam Losari Gedeg juga diikuti Ketua Bhayangkara Cabang Mojokerto Kota Ny Angga Wiwit dan Pejabat Utama, anggota Polri dan ASN Polresta Mojokerto
Dalam amanatnya, Kapolresta Mojokerto menyampaikan, "Innalillahi Wainna Ilaihi Rojiun, kita bersama berada di tempat yang mulia ini untuk memberikan penghormatan terakhir dan menghantarkan almarhum ke tempat peristirahatannya memenuhi panggilan Allah Subhanahu wa ta'ala, "
Rangkaian Upacara dibacakan Riwayat hidup singkat Almarhum AKP Heru Yaksono Aji sebagai Kanit Binmas Polsek Prajuritkulon Polresta Mojokerto selama dinas di Kepolisian Negara Republik Indonesia
“Setelah kita mengikuti pembacaan riwayat hidup singkat kiranya kita memahami bahwa almarhum orang baik, sebagai Warga Negara Indonesia yang setia kepada bangsa dan Negara dengan sepenuh hati tanpa pamrih” Ucap AKBP Wiwit
Masih kata Wiwit, “Perlu kami sampaikan bahwa selama menjalankan tugas sampai dengan akhir hayatnya almarhum AKP Heru mempunyai semangat pengabdian yang tinggi dan memberikan andil yang tidak kecil dalam menunjang tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia, ”
“Atas nama pemerintah khususnya institusi Kepolisian Negara Republik Indonesia menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya bersama keluarga atas dedikasi dan pengabdiannya dalam menjalankan tugas Kepolisian Negara Republik Indonesia sampai dengan akhir hayatnya, ” Ucap Kapolresta Mojokerto
Kali pertama menjadi Irup Upacara Pemakaman ini, Kapolresta Mojokerto juga meminta kepada pelayat yang hadir baik dari keluarga, tetangga, masyarakat yang mengenal almarhum AKP Heru, menyampaikan beberapa pesan
"Kesempatan menghantar jenazah almarhum ke tempat peristirahatan yang terakhir menjadi kewajiban kita secara ikhlas melepas kepergian almarhum dan memaafkan segala kekurangan kekilafan dan kesalahannya, Marilah kita sekalian memanjatkan doa yang terbaik kepada Almarhum dan mendapat tempat yang layak di sisi Nya, Amiiin Ya Rabb, ” Pesan dan pinta Kapolresta Mojokerto AKBP Wiwit
Sementara itu juga, Kasi Humas juga menambahkan, "Almarhum orang baik dan Saya pernah menimba ilmu bersama saat dinas Bareng di Polsek Prajuritkulon, dan beliau juga pernah diliput media terkait keaktifannya melaksanakan himbaun prokes saat pam nataru di Pospam Alun-alun serta Almarhum ini sosok Bapak yang perhatian dan penyayang kepada keluarga. Sebut Iptu MK Umam. (MK)